Kumpulan Soal Moderasi Beragama PPPK 2023 Terbaru

soal moderasi beragama pppk pdf,  Kumpulan Soal Moderasi Beragama PPPK 2023 Terbaru,  contoh Soal Moderasi Beragama PPPK 2023,  download Soal Moderasi Beragama PPPK 2023,  soal moderasi beragama pppk 2023,  soal moderasi beragama pppk kemenag 2023,  50 soal moderasi beragama,  download soal moderasi beragama,  soal moderasi beragama kemenag pdf,  kisi-kisi soal moderasi beragama,  materi moderasi beragama pdf,
Kumpulan Soal Moderasi Beragama PPPK 2023 Terbaru

Layarmaya.id - Apa kabar sahabat pppk, Dalam postingan ini akan kami bagikan beberapa kumpulan soal moderasi beragama pppk 2023 terbaru lengkap jawaban.

Adapun kumpulan soal-soal moderasi beragama yang dirangkum dalam artikel ini, merupakan soal dari kisi-kisi tes pppk serta cpns, dalam setiap pertanyaan telah disertai dengan kunci jawaban. 

Sehingga kalian dapat mengoreksi hasil belajar sendiri, perbanyak latihan soal untuk mempersiapkan diri menghadapi tes cat pppk serta cpns.

Penting pula, kalian cermati setiap pertanyaan yang ada selanjutnya berikan jawaban terbaikmu. Selain belajar dari soal-soal yang ada disini, silakan cari referensi lainnya. 

Karena, semakin banyak referensi yang kalian baca atau kerjakan maka semakin siap menghadapi tes pppk yang akan berlangsung.

Seperti kita tahu bersama, dalam tes cat pppk nantinya salah satu materi yang akan diujikan adalah mengenai moderasi beragama.

Dengan adanya moderasi beragama sendiri diketahui merupakan sebuah sikap atau pandangan yang digunakan untuk memandang adanya agama lain nantinya.

Berikut kumpulan soal moderasi beragama pppk 2023 terbaru Lengkap Jawaban yang kami sediakan di bawah ini:


SOAL MODERASI BERAGAMA PPPK 2023

SOAL PILIHAN GANDA

1. Karakteristik ajaran Islam adalah al-wasthatiyyah atau moderat dan tawazun. Arti dari "Tawazun" itu adalah...

a. Kebersamaan

b. Kemerdekaan

c. Kedinamisan

d. Keseimbangan

Jawaban : d


2. Berikut ini merupakan bentuk implementasi dalam skala level negara, diantaranya adalah..

a. Mengelola Sumber Daya Alam (SDA) yang sudah tersedia

b. Menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang moderat

c. Menciptakan kemaslahatan bersama

d. Kesiapan mengikuti semua petunjuk-Nya

Jawaban : b


3. Islam merupakan agama Rahmatan Lil'alamin yang bisa dijadikan solusi dalam bernegara dan toleransi, kecuali...

a. Menguatkan bahwa ajaran agamanya bersifat universal atau kebaikan untuk seluruh umat manusia.

b. Ajaran agama tentang kewajiban melakukan hal yang baik sesuai dengan perintahNya

c. Menyeimbangkan kebahagiaan dunia dan akhirat

d. Mengedepankan intern beragama

Jawaban : d


4. Diskursus moderasi beragama yang ada di Indonesia dijabarkan dalam...

a. Moderasi Pemikiran, Gerakan dan Perbuatan

b. Moderasi Pemikiran, Pemahaman dan Perbuatan

c. Moderasi Pemikiran, Gerakan dan Literasi

d. Moderasi Pemikiran, Perkataan dan Perbuatan

Jawaban : a


5. Cara pandang serta sikap agamis yang lebih menonjolkan superioritas kelompok, menutup diri serta tidak menerima pandangan dan keberadaan dari kelompok lain yang berbeda keyakinan, merupakan pengertian dari...

a. Ekstrimisme beragama

b. Ekstrimisme Kekerasan

c. Eksklusivisme beragama

d. Intoleransi dalam beragama

Jawaban : c


6. Dibawah ini merupakan ciri-ciri dari radikalisme, kecuali...

a. Kasar dalam berinteraksi, keras dalam berbicara, merendahkan kelompok lain dan merasa paling benar

b. Individu ataupun kelompok sosial terjamin ha-haknya sebagai manusia yang merdeka dan bermartabat

c. Berlebihan dalam beragama yang tidak pada tempatnya serta memusuhi agama lain

d. Mangklaim kebenaran tunggal dan menyesatkan kelompok lain yang tidak sependapat.

Jawaban : b


7. Dalam moderasi beragama, semuanya harus berhati-hati pada pandangan faham radikalisme, sebab pemahaman tersebut tidak menyeluruh tentang Islam dalam konteks radix atau akar tadi, sehingga menimbulkan pemahaman yang keliru tentang Islam. Yang dimaksud dengan radikalisme itu sendiri adalah...

a. Sebuah sikap menerima atau menghargai pandangan atau tindakan orang lain, meskipun pandangan tersebut belum tentu disetujui.

b. Sebuah pandangan dari tinjauan filsafat yang didasarkan atas pengertian bahwa kebebasan dan persamaan hak memilki nilai politik yang utama.

c. Keputusan seseorang atau kelompok untuk bertindak sesuai dengan mata hati(conscience) dan logika

d. Gejala umum yang dapat terjadi dalam masyarakat yang ditandai dengan tindakan tegas, keras, ekstrim dan anarkis sebagai bentuk penolakan pada gejala yang dihadapi.

Jawaban : d


8. Suatu proses yang dinamis serta berlangsung sejalan dengan pertumbuhan masyarakat itu sendiri merupakan pengertian dari...

a. Kerukunan hidup beragama

b. Kerukunan antar umat beragama

c. Kerukunan Keagamaan

d. Kerukunan beragama

Jawaban : a


9. Toleransi beragama diperlukan dalam kehidupan masyarakat yang heterogen. Kata Asal kata dari "Toleransi" yaitu...

a. Tolerance

b. Tolerantion

c. Tolerare

d. Tolerera

Jawaban : c


10. Agama dan negara merupakan satu kesatuan. Kewajiban Negara dalam hal atau urusan agama adalah...

a. Mencampur urusan agama dengan ikut mengatur ajarannya.

b. Memberikan pelindungan hak kebebasan beragama dan menganut keyakinannya

c. Merusak tempat ibadah dan kepercayaan setiap warganya

d. Melakukan diskriminasi terhadap penganut agama yang minoritas

Jawaban : b


11. Berikut yang bukan merupakan penyebab bangsa Indonesia menjadi bangsa yang kaya, adalah ….

A. Banyak suku bangsa

B. Beberapa agama di Indonesia

C. Perbedaan budaya

D. Bahasa nasional

Jawaban: D


12. Berikut beberapa perilaku yang perlu diwujudkan dalam keberagaman sosial budaya, kecuali…

A. Bangga terhadap kekayaan budaya Indonesia

B. Memilih budaya asing yang disukai

C. Mencari tahu dan memahami keragaman budaya yang ada di Indonesia

D. Berusaha untuk belajar, bahkan jika perlu menguasai beberapa seni

Jawaban: B


13. Kelompok keberagaman masyarakat di Indonesia yang paling tepat diantaranya ….

A. Suku, Agama, dan Ras

B. Antar Golongan, Ideologi, dan Negara

C. Suku, Falsafah Bangsa, dan Presiden

D. Kepercayaan, Budaya, Bangsa dan Negara

Jawaban: A


14. Sikap yang harus dikembangkan daam menciptakan persatuan di tengah keberagaman masyarakat adalah…

A. Menghapus semua perbedaan

B. Menganggap suku bangsa sendiri paling unggul

C. Memandang rendah suku bangsa lain

D. Menghargai semua perbedaan dan menerimanya sebagai kekayaan bangsa

Jawaban: D


15. Berikut ini sikap yang menghargai keberagaman yang tumbuh dalam masyarakat adalah…

A. Menganggap rendah suku bangsa lain

B. Mencela tradisi yang berkembang dalam masyarakat

C. Menyaksikan festival budaya antar daerah

D. Mengejek adat istiadat suku bangsa lain

Jawaban: C


16. Upaya kearah terwujudnya integrasi nasioanal harus ditumbuh suburkan oleh seluruh lapisan masyarakat.

Contoh dari wujud integrasi nasional adalah…

A. Menjaga lingkungan sosial

B. Menjaga kelestarian alam

C. Toleransi antar suku bangsa

D. Memperkuat etnosentrisme

Jawaban: C


17. Salah satu contoh penyelesaian masalah (solusi) dalam menghadapi keragaman budaya yaitu…

A. Menggelar pertemuan massal budaya-budaya tradisional

B. Memberi bantuan pada budaya lokal secara terus menerus

C. Membuat balai pertemuan yang digunakan lintas budaya

D. Mendirikan forum urun rembuk lintas budaya

Jawaban: D


18. Kecenderungan untuk menetapkan semua norma dan nilai budaya orang lain dengan standar budayanya sendiri disebut …

A. stereotip

B. etnosentrisme

C. diskriminasi

D. rasisme

Jawaban: B


19. Pemberian sifat tertentu terhadap seseorang berdasarkan kategori yang bersifat subjektif, hanya karena dia berasal dan kelompok yang berbeda disebut …

A. stereotip

B. etnosentrisme

C. diskriminasi

D. rasisme

Jawaban: A


20. Berikut ini yang bukan merupakan masalah yang muncul dalam keberagaman masyarakat, …

A. terkendalanya pencapaian integrasi

B. terciptanya integrasi sosial yang kuat

C. munculnya konflik horizontal

D. munculnya konflik vertikal

Jawaban: B


SOAL ISIAN

1. Hani membuka media sosial yang dimilikinya. Tiba tiba muncul disitu pembahasan terkait dengan agama, lampau banyak yang mengomentari . Hani pun tak dapat menahan diri ikut mengolok - olok agama lain sehingga saling menjelek - jelekkan. Sikap Hani tak mencerminkan bahwa umat Islam sebagai penengah terhadap persoalan. Sikap yang semestinya Hani lakukan adalah .......

JAWABAN: Tidak ikut mengolok-olok


2. Kewajiban Negara dalam dalam hal agama adalah ….

JAWABAN: Memenuhi dan melindungi hak atas kebebasan beragama dan kepercayaan


3. Inti dari suatu agama adalah ajaran yang digunakan suatu manusia sebagai ... hidup

JAWABAN: Pedoman


4. Menggambarkan watak Islam ialah moderat dalam hal bertindak, dan kesimbangan dalam segala urusan yang bagus tindakan, ucapan atau pikiran. Hal berikut merupakan pengertian dari …

JAWABAN: Moderasi beragama


5. Perhatikan Q.S. Al-Hujurat ayat 13 berikut ini!

يٰٓاَيُّهَا النَّاسُ اِنَّا خَلَقْنٰكُمْ مِّنْ ذَكَرٍ وَّاُنْثٰى وَجَعَلْنٰكُمْ شُعُوْبًا وَّقَبَاۤىِٕلَ لِتَعَارَفُوْا ۚ اِنَّ اَكْرَمَكُمْ عِنْدَ اللّٰهِ اَتْقٰىكُمْ ۗاِنَّ اللّٰهَ عَلِيْمٌ خَبِيْرٌ

Pada penggalan ayat di atas memiliki arti “ Wahai manusia! Sungguh, Kami telah menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan, kemudian Kami jadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku agar kamu saling mengenal. Sesungguhnya yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling bertakwa. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal."

Asbabun Nuzul ayat ini berkaitan dengan peristiwa yang sangat erat dengan sikap moderasi dalam beragama, yaitu perbedaan suku, ras, bangsa tidak menjadi alasan untuk tidak saling menghormati. Berikut ini peristiwa yang menyebabkan ayat ini turun adalah ....

JAWABAN: Bilal bin Rabah naik ke atas Ka'bah dan menyerukan adzan pada peristiwa fathul Makkah


6. Dalam bahasa arab toleransi biasa disebut..

JAWABAN: Tasamuh


7. Moderasi beragama merupakan sesuatu yang kontradiktif dengan mengerti radikalisme beragama. Karena pemahaman yang tak menyeluruh tentang Islam dalam konteks radix atau asal tadi, menimbulkan pemahaman yang keliru tentang Islam. Pengertian dari radikalisme yang pas adalah …

JAWABAN: Gejala umum yang dapat terjadi dalam suatu masyarakat yang ditandai oleh tindakan-tindakan keras, ekstrim, dan anarkis sebagai bentuk penolakan terhadap gejala yang dihadapi.


8. “Proses yang dinamis yang berlangsung sejalan dengan pertumbuhan masyarakat itu sendiri” adalah pengertian dari...

JAWABAN: Kerukunan hidup beragama


9. Istilah agama yang berasal dari bahasa latin yang berarti “mengikat

kembali” adalah...

JAWABAN: Religio


10. Toleransi berasal dari bahasa latin yaitu dari kata..

JAWABAN: Tolerare


Demikian artikel terkait kumpulan contoh soal moderasi beragama pppk 2023 terbaru lengkap jawaban yang bisa kalian gunakan untuk bahan belajar. Semoga berguna dan bermanfaat.()

TERIMA KASIH TELAH BERKUNJUNG!!!


Tag: 

soal moderasi beragama pppk pdf,

Kumpulan Soal Moderasi Beragama PPPK 2023 Terbaru,

contoh Soal Moderasi Beragama PPPK 2023,

download Soal Moderasi Beragama PPPK 2023,

soal moderasi beragama pppk 2023,

soal moderasi beragama pppk kemenag 2023,

50 soal moderasi beragama,

download soal moderasi beragama,

soal moderasi beragama kemenag pdf,

kisi-kisi soal moderasi beragama,

materi moderasi beragama pdf,