Kumpulan Soal Soal PPPK Perawat Lengkap Kunci Jawaban

soal pppk,  soal pppk perawat,  contoh soal pppk perawat,  try out p3k perawat 2022,  soal pppk perawat 2023,  soal p3k perawat pdf,  download kumpulan soal p3k perawat dan jawabannya,  contoh soal p3k perawat dan jawabannya,  kisi-kisi soal p3k perawat,  latihan soal pppk perawat,  try out pppk perawat,  soal soal pppk perawat  contoh soal p3k perawat dan jawabannya,  contoh soal p3k perawat terbaru,  soal p3k perawat 2023 pdf,  soal manajerial pppk perawat,
Kumpulan Soal Soal PPPK Perawat

SOAL SOAL PPPK PERAWAT - Berikut ini kumpulan Contoh Soal Soal PPPK Perawat dan jawabannya untuk para calon peserta seleksi ASN-PPPK dengan jabatan teknis perawat. Bagi kalian yang membutuhkan, yuk simak selengkapnya di postingan ini.

Terkait soal soal pppk perawat dan jawaban yang disajikan ini, disusun berdasarkan kisi-kisi materi soal seleksi kompetensi bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang digunakan pada sebelum- sebelumnya. 

Dengan demikian, kami berharap Soal PPPK Perawat bisa membantu keberhasilan kalian. Soal Soal PPPK Perawat berikut ini terdiri dari kasus yang barang tentu sudah sehari-hari dihadapi oleh para perawat di unit tugasnya masing-masing. 


CONTOH SOAL PPPK PERAWAT 

1. Seorang wanita lansia dengan umur 68 tahun, dibawa oleh keluarganya untuk melakukan konsultasi ke physiater. keluarga menceritakan bahwa terakhir dalam 7 bulan lansia wanita tersebut sering sekali mengurung diri di kamar di kamar, jarang mandi dan hanya mau mandi 1 kali sehari, sulit untuk di ajak berbicara, keadaan nafsu makan menurun dan masih tidak mau menceritakan masalahnya. Bagaimana teknik yang paling tepat bagi perawat untuk menggali masalah terhadap klien lansia wanita tersebut?

A. Beri perhatian terus menerus pada klien, walaupun ia tidak mau berbicara.

B. Anjurkan pasien untuk melakukan perawatan diri sendiri dengan mandiri

C. Anjurkan keluarga untuk memberikan lansia perawat khusus

D. Anjurkan klien menggunakan antidepresan secara teratur

E. Berikan pasien lingkungan yang tenang dan nyaman.

KUNCI JAWABAN: A


2. Seorang laki-laki berusia 37 tahun sudah 5 hari di rawat di RSJ, setiap pagi antara pukul 10.00-11.00 pasien selalu pergi kebawah pohon mangga lalu bicara sendiri dan tersenyum sendiri. Pasien kooperatif dan mau untuk mengontrol halusinasinya dengan cara menghardik, minum obat dan bercakap-cakap. Bagaimana tindakan  keperawatan selanjutnya yang tepat pada pasien tersebut?

A. Mengajak pasien untuk bercakap-cakap

B. Melakukan kegiatan sehari-hari sesuai jadwal

C. Menanyakan apakah pasien masih mendengar suara

D. Melakukan evaluasi tentang cara minum obat yang benar

E. Menilai apakah pasien sudah bisa mandiri melakukan kegiatan

KUNCI JAWABAN: B


3. Kelompok masyarakat di RT.01 mengeluhkan banyaknya kejadian diare pada anak-anak yang tejadi dalam setahun terakhir mereka memasak semua air dan makanan yang dikonsumsi hinnga matang. Selain lingkungan fisik, pengkajian juga perlu dilakukan pada perilaku hidup bersih dan sehat yang menjadi kebiasaan masyarakat sekitar. Apakah fokus pengkajian PHBS yang perlu ditanyakan untuk mengetahui penyebab masalah di atas?

A. Pola konsumsi lauk

B. Olah raga setiap hari

C. Konsumsi buah dan sayur

D. Permanfaatan pelayanan kesehatan

E. Kebiasaan mencuci tangan pakai sabun

KUNCI JAWABAN: E


4. Seorang perempuan 78 tahun tinggal bersama anak perempuan dan seorang cucu yang berusia 20 tahun. Hasil pengkajian klien merasa sedih karena cucunya sudah sebulan tidak pulang dan tidak ada kabar. Anaknya mengalami retardasi mental, sudah lama berpisah dengan suaminya. Klien tidak tahu harus meminta bantuan kepada siapa. Apa penyebab terjadinya kenakalan remaja pada keluarga tersebut?

A. Salah pergaulan

B. Terlalu dimanja

C. Kurangnya pengetahuan

D. Harga diri rendah situasional

E. Kurangnya peran ayah/laki-laki

KUNCI JAWABAN: D


5. Seorang ibu usia 38 tahun dantar suaminya ke UGD bersalin dengan keluhan pusing, pandangan kabur, kaki bengkak. Dari hasil-hasil anamnesa didapatkan data status obstetri G4P3A0 dengan usia kehamilan 36 minggu. Hasil pemeriksaan fisik didapatkan data tekanan darah 150/90 mmHg, pemeriksaan protein urin ++, edema pada kaki dan palpebra. Pada kasus tersebut ibu menderita?

A. Hipertensi dalam kehamilan

B. Pre eklamsi

C. Eklamsi

D. Edema anasarka

E. Anemia

KUNCI JAWABAN: A


6. Masyarakat lingkungan tempat kalian berdinas mengeluhkan banyaknya kejadian diare pada anak-anak dalam rentang satu tahun terakhir. Data hasil observasi langsung didapatkan data bahwasanya masyarakat sekitar seluruhnya mengkonsumsi air dan makanan yang dimasak hingga matang. Maka fokus observasi lanjutan yang tepat adalah ….

A. Jenis-jenis lauk yang sering dikonsumsi

B. Pola olah raga masyarakat sekitar

C. Jenis buah dan sayur yang dikonsumsi

D. Pelayanan kesehatan yang diperlukan

E. Kebiasaan cuci tangan masyarakat

KUNCI JAWABAN: E


7. Anda adalah seorang perawat komunitas di suatu klinik homecare. Salah satu tugas Anda adalah melakukan screening kasus AIDS. Hasil menunjukkan 1 (satu) orang remaja positif. Tindakan pertama yang paling tepat Anda lakukan adalah ….

A. Meminta klien untuk menjelaskan hasil tesnya dengan didampingi keluarga

B. menyarankan klien untuk melakukan screening lanjutan (wetern blot)

C. meminta anggota keluarga klien untuk menjelaskan aktivitas klien sebelum tertular

D. mengkaji riwayat klien dengan fokus pada perilakunya yang berisiko tinggi

E. merujuk klien ke dokter untuk menjelaskan hasil tes tersebut

KUNCI JAWABAN: D


8. Seorang lansia (wanita) berusia 68 tahun bersama keluarganya berkonsultasi ke psikiater. Sang Lansia tidak mau berterusterang atas masalah yang dihadapinya. Dari keluarganya tersebut didapatkan informasi:

  • Kurang lebih 7 bulan lamanya mengurung diri di kamar
  • Hanya 1 x mandi perhari
  • Sulit diajak berbicara
  • Selera makan menurun

Maka teknik yang tepat untuk mengawali treatment adalah dengan menganjurkan….

A. keluarga untuk terus memberikan perhatian meski tanpa berbicara

B. pasien melakukan aktivitas harian secara mandiri

C. keluarga untuk memiliki perawat khusus untuk mendampinginya

D. lansia tersebut menggunakan antidepresan secara teratur

E. pengadaan lingkungan yang tenang dan nyaman untuk lansia tersebut

KUNCI JAWABAN: A


9. Pasien Anda seorang anak perempuan berusia 10 tahun. Hasil diagnosa anak tersebut menderita ALL sejak 1 tahun yang lalu. Hasil pengkajian Anda menunjukkan:

  1. Anak tampak lemah dan hanya berbaring
  2. Anak menyampaikan terkadang nyeri pada perut
  3. Tidak nafsu makan dan mual
  4. Tidak menghabiskan porsi makan dari RS
  5. BB anak 30kg
  6. Anak mengatakan ingin cepat pulang dari RS
  7. Orang tua sangat mengkhawatirkan kondisi anaknya

Maka masalah keperawatan yang paling mendekati kondisi anak tersebut adalah …

A. Nyeri perut

B. Hospitalisasi

C. Intoleransi aktivitas

D. Ansietas orang tua

E. Ketidakseimbangan nutrisi

KUNCI JAWABAN: E


10. Anda adalah seorang perawat di rumah sakit jiwa. Dari pasien yang sudah 5 hari di RSJ didapatkan data:

  1. laki-laki 37 tahun
  2. sekitar jam 10.00-11.00 selalu pergi ke bawah pohon
  3. aktivitas di bawah pohon berbicara dan tersenyum sendiri
  4. pasien koperatif ditunjukkan dengan mau minum obat dan bercakap-cakap
  5. pasien mengontrol halusinasinya dengan cara menghardik

Tindakan selanjutnya yang paling tepat untuk pasien dengan kondisi di atas adalah ….

A. Mengajak pasien untuk bercakap-cakap

B. Mengajak pasien melakukan kegiatan sehari-hari sesuai jadwal

C. Menanyakan apakah pasien masih bisa mendengar suara

D. Melakukan evaluasi tentang cara minum obat yang benar

E. Menilai apakah sudah bisa mandiri dalam melakukan kegiatan

KUNCI JAWABAN: D


11. Anda mendapati pasien seorang wanita lansia (78 tahun) dengan data sebagai berikut:

  1. Sehari-hari tinggal bersama anak perempuan dan seorang cucu yang berusia 20 tahun.
  2. Pasien merasa sedih karena sang cucu tidak pulang selama satu bulan dan tanpa kabar.
  3. Anak perempuan yang tinggal bersamanya mengalami retardasi mental dan sudah lama berpisah dengan suaminya.
  4. Sang lansia tidak tahu harus meminta bantuan kepada siapa untuk memulangkan sang Cucu kembali ke rumah.

Ketika Lansia tersebut berkonsultasi kepada Anda, dan ingin mencari tahu faktor penyebab kepergian sang cucu, maka alternatif jawaban terbaik yang Anda sampaikan adalah ….

A. Sang cucu salah pergaulan

B. Sang cucu terlalu lama dimanja

C. Kurangnya kemampuan bersosial

D. Harga diri rendah situasional

E. Kurangnya peran orang tua kandung

KUNCI JAWABAN: D


12. Anda bertugas di ruang UGD dengan pasien seorang ibu (38 tahun). Di dapatkan data sebagai berikut:

  1. mengeluh pusing, pandangan, dan kaki bengkak
  2. hasil anamnesa menunjukkan status obstetri G4P3AO dengan usia kehamilan 36 minggu
  3. tekanan darah 150/90 mmHg
  4. Hasil pemeriksaan protein urine ++
  5. Edema pada kaki dan palpebra

Kesimpulan Anda atas pasien tersebut adalah ….

A. Hipertensi dalam kehamilan

B. Pre eklamsi

C. Eklamsi

D. Edema anasarka

E. Anemia

KUNCI JAWABAN: A


13. Anda mendapatkan pasien bayi perempuan usia 8 bulan. Informasi dari orang tua menyebutkan bahwa sang putri BAB 5 – 6 kali/ hari dalam dua hari terakhir. Setelah dilakukan pengkajian didapatkan data:

  1. Pantat bayi sering dalam kondisi basah
  2. Membrane mukosa kering
  3. Turgor kembali > 2 detik
  4. Nadi: 130x/menit
  5. RR: 35x/menit
  6. Berat badan menurun dari 8300 gram menjadi 8000 gram

Masalah utama keperawatan pasien bayi tersebut adalah ….

A. risiko gangguan integritas kulit

B. perubahan nutrisi kurang dari kebutuhan

C. risiko infeksi pada organ lain

D. kurang asupan makanan

E. Kekurang volume cairan

KUNCI JAWABAN: E


14. Anda mendapati pasien perempuan (22 tahun) yang menemukan benjolan pada kuadran lateral bawah mammae dextra. Usia benjolan kurang lebih 3 bulan. Setelah dilakukan pemeriksaan fisik didapatkan data:

  1. massa berdiameter 2 cm
  2. berbentuk oval
  3. padat
  4. halus
  5. mobil pada mamae
  6. tidak ditemukan pembesaran kelenjar getah bening axilla.

Menurut Anda, jika biopsi eksisi di lakukan pada benjolan tersebut, maka kemungkinan besar akan menunjukkan tanda-tanda penyakit ….

A. nekrosis lemak

B. fibroadenoma

C. kelainan fibrokistik mammae

D. karsinoma intraduktal

E. papilloma intraduktal

KUNCI JAWABAN: B


15. Anda mendapatkan pasien seorang wanita (35 tahun). Tungkai kanannya bengkak sejak 2 (dua) tahun lalu, namun tidak merasakan nyeri. Maka diangnosa yang paling mungkin adalah….

A. deep vein thrombosis

B. lipedema

C. limfedema

D. edema statis

E. edema

KUNCI JAWABAN: C


16. Seorang laki-laki berusia 80 tahun menderita sebuah karsinoma ulseratif pada kulit

skrotum dextra. Grup kelenjar yang pertama kali akan menerima sel-sel metastatik dari karsinoma tersebut adalah ….

A. Iliaka eksterna

B. Iliaka Interna

C. Inguinal superfisialis

D. Inguinal profunda

E. Lumbar (para-aorta)

KUNCI JAWABAN: C


17. Anda mendapati pasien seorang laki-laki berusia 35 tahun yang mengalami luka bakar. Seluruh ketebalan kulit terbakar pada daerah dorsum manus. Sebuah flap rotasi dari kulit normal dan jaringan subkutaneus dibuat untuk menutupi defek tersebut. Maka pada lapisan manakah pembuluh darah arterial yang akan memberikan vaskularisasi  flap tersebut ….

A. stratum basale

B. dermis bagian dalam

C. stratum corneum

D. stratum lucidum

E. lemak subkutan

KUNCI JAWABAN: E


18. Seorang anak perempuan berusia 4 tahun tidak dapat makan selama dua hari karena penyakit gastro-intestinal. Maka sumber utama energi yang akan dioksidasi pada otot rangka penderita tersebut adalah ….

A. kreatin fosfat otot

B. glikogen otot

C. trigliserida otot

D. asam lemak serum

E. glukosa serum

KUNCI JAWABAN: B


19. Seorang laki-laki berusia 30 tahun yang sebelumnya dalam keadaan sehat, menderita demam dan pruritus, berkeringat malam, serta menemukan benjolan di atas klavikula sinistra selama tiga minggu. Pemeriksaan fisik menunjukkan pembesaran nodus lymphatikus yang tidak nyeri, berdiameter 3 cm, berkonsistensi kenyal dan berlokasidi regio supraklavikula. Pemeriksaan sinar X thoraks memberi kesan adanya limfoadenopati mediastinal.

Menurut Anda penyebab penyakit pasien tersebut yang paling tepat adalah ….

A. tuberkulosis

B. karsinoma metastatik

C. penyakit hodgkin

D. sarkoidosis

E. mononukleosis infeksiosa

KUNCI JAWABAN: C


20. Bayi perempuan, 4 bulan. terdapat benjolan kebiruan di temporal kiri. Benjolan

muncul pada usia 1 minggu dan semakin membesar secara lambat, namun bayi tampak tidak merasa terganggu. Kadang benjolan membesar saat pasien menangis. Saat ini diameter benjolan 4 cm. Menurut  kalian, bentuk terapi yang paling sesuai adalah ….

A. observasi

B. eksisi massa

C. ekstirpasi

D. injeksi sklerosan

E. injeksi kortikosteroid

KUNCI JAWABAN: C


Demikian artikel mengenai Contoh Soal Soal PPPK Perawat lengkap dengan kunci jawaban yang bisa kami sajikan. Semoga menambah referensi belajar. Salam Sukses(*)


Tag:

soal pppk,

soal pppk perawat,

contoh soal pppk perawat,

try out p3k perawat 2022,

soal pppk perawat 2023,

soal p3k perawat pdf,

download kumpulan soal p3k perawat dan jawabannya,

contoh soal p3k perawat dan jawabannya,

kisi-kisi soal p3k perawat,

latihan soal pppk perawat,

try out pppk perawat,

soal soal pppk perawat

contoh soal p3k perawat dan jawabannya,

contoh soal p3k perawat terbaru,

soal p3k perawat 2023 pdf,

soal manajerial pppk perawat,